Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mengaktifkan Ketuk Layar 2 Kali Di Oppo A3s Dengan Mudah

Cara Mengaktifkan Ketuk Layar 2 Kali Di Oppo A3s - Menjadi salah satu smartphone entry level menjadikan Oppo a3s salah satu pilihan HP dengan harga terbaik di kelasnya dengan fitur yang tidak kalah canggih dengan HP pesaing lainnya di harga yang sama.

Cara Mengaktifkan Ketuk Layar 2 Kali Di Oppo A3s

Memiliki body yang ramping serta menarik dengan panel belakang yang berkilau, menjadi salah satu keunggulan dari HP Oppo A3s. Dilengkapi dengan processor Snapdragon 450 dan dibekali ram 2/3GB terbilang cukup untuk dipakai sehari-hari seperti browsing, chating, scroll medsos dan menonton video.

Meskipun Oppo A3s termasuk HP entry level tetapi fitur yang ditawarkan tidak kalah menarik dengan fitur yang ada di HP diatasnya termasuk adanya sensor Accelerometer, gyro, proximity, compass yang salah satunya kamu bisa ketuk 2 kali untuk menghidupkan layar oppo saat dalam keadaan terkunci.

Cara Mengaktifkan Ketuk Layar 2 Kali Di Oppo A3s

Nah dengan salah satu yang bikin HP ini terlihat canggih adalah dengan adanya fitur ketuk 2 kali untuk menghidupkan layar oppo a3s, jadi kalian tidak perlu repot menekan tombol power untuk menghidupkan layar HP Oppo yang terkunci.

Apalagi jika tombol power fisik sudah rusak atau tidak berfungsi saat ditekan, salah satu solusinya yaitu dengan cara membuka kunci hp oppo a3s dengan ketukan.

Berikut cara menghidupkan hp oppo a3s dengan dua ketukan:
  1. Pertama silakan kamu buka menu pengaturan
  2. Setelah itu scroll kebawah dan pilih menu Cerdas & Nyaman
  3. Lalu pilih menu Gerakan
  4. Silakan pilih Gerakan Layar Mati
  5. Silakan kamu centang pada opsi "Ketuk ganda Agar Layar Hidup"
    Cara Mengaktifkan Ketuk Layar 2 Kali Di Oppo A3s
Selesai, setelah berhasil aktifkan pengaturan ketuk 2 kali oppo a3s sekarang kamu bisa ketuk 2 kali untuk menghidupkan layar oppo a3s. 

Untuk memastikan fitur ketuk dua kali di HP Oppo silakan kamu coba matikan layar dengan cara menekan tombol power lalu silakan Ketuk Layar 2 Kali Di Oppo A3s, apakah berhasil? silakan kamu praktekan langsung.

Sekian dari saya, silakan tulis di kolom komentar jika ada yang mau ditanyakan.

Posting Komentar untuk "Cara Mengaktifkan Ketuk Layar 2 Kali Di Oppo A3s Dengan Mudah"

close