Cara Mudah Cek Saldo ShopeePay di PC atau Laptop Melalui Browser
Jika kamu seorang yang banyak menghabiskan waktu di depan komputer pasti segala kegiatan banyak dilakukan menggunakan PC kamu, salah satunya cek saldo shopeePay untuk melakukan belanja online melalui komputer atau laptop.
Shopee merupakan flatform E-Commerce populer di Indonesia dan Asia Tenggara menjadikannya sebagai flatform belanja online yang banyak digunakan, jadi gak heran jika kamu menjadi salah satu pengguna Shopee.
Saat ini Shopee bisa kamu akses melalui aplikasi smartphone maupun desktop browser, namun untuk memberikan pengalaman maksimal kamu harus mengakses Shopee melalui HP karena kalau lewat browser kamu tidak bisa melakukan cek saldo shopeePay di laptop atau komputer.
Apa itu ShopeePay?
Langkah-langkah Cek Saldo ShopeePay di PC
- Buka Browser di PC atau laptop kamu, disini saya menggunakan Chrome.
- Kunjungi Situs Resmi Shopee: Ketik alamat situs resmi Shopee (www.shopee.co.id).
- Masuk ke akun shopee kamu.
- Silakan kamu lakukan checkout di salah satu barang (tenang saja disini kamu tidak akan melakukan pembelian)
- Pada menu checkout inilah nantinya kamu bisa melihat saldo shopeepay yang kamu miliki pada bagian metode pembayaran.
cek saldo shopeepay melaluimenu checkout
Selesai, kamu telah berhasil melakukan cek saldo ShopeePay di PC. Sekarang kamu dapat menggunakan informasi tersebut untuk melakukan transaksi yang diinginkan sesuai saldo yang dimiliki.
Kesimpulan:
Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, kamu dapat dengan mudah dan cepat memeriksa saldo ShopeePay di PC atau laptop.
Pastikan untuk mengunjungi situs resmi Shopee yang asli (www.shopee.co.id) untuk meghindari dari berbagai kejahatan online seperti phising dan penipuan.
Posting Komentar untuk "Cara Mudah Cek Saldo ShopeePay di PC atau Laptop Melalui Browser"
Rules Komentar:
¤ Pakailah bahasa yang baik
¤ Komentar Spam akan dihapus
¤ Link aktif akan dihapus, jika ingin bertukar link silakan menuju halaman partner