Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kumpulan Gambar Banner Channel Youtube Free Fire 2048x1152 Terbaik

Hallo sobat youtubers gaming! di artikel ini saya akan kembali membahas game Free Fire lagi ya sob, namun bukan trik game play ataupun cara mengatasi masalah tapi saya akan membagikan kumpulan gambar banner channel youtube Free Fire 2048x1152.
Kumpulan Gambar Banner Channel Youtube Free Fire 2048x1152 Terbaik

Banyak sekali yang terjun menjadi konten creator youtube gaming karena memang sangat banyak peminatnya untuk konten bergenre game. Apalagi game yang dituju adalah FF yaitu game yang sedang naik daun sekarang ini.

Menjadi konten creator gaming tentunya harus memiliki sebuah channel youtube yang nantinya akan digunakan untuk membagikan video mereka saat bermain game. Selain konten yang menarik, tentunya kamu harus membuat tampilan channel semakin keren.

Salah satunya yaitu dengan menambahkan gambar banner pada channel youtube kamu,nah ternyata tidak sembarang gambar bisa kamu pasang untuk banner channel youtube. Ada aturan yang berlaku untuk kamu bisa menambahkan gambar pada channel yotube.

Berapakah Ukuran Untuk Banner Channel Youtube?

Seperti yang sudah kita ketahui bahwa pihak youtube sudah memberikan patokan untuk banner yang ideal, ukuran gambar yang harus kamu sediakan yaitu dengan perbandingan 16:9 . Contohnya kamu bisa menggunakan gambar dengan ukuran pixel seperti berikut:
  • Ukuran  2048x1152 px (Minimum)
  • Ukuran 2560x1440
  • Selanjutnya kamu bisa setting berapapun ukuran pixelnya asalkan harus lebih dari 2048x1152 px dan harus perbandingan 16:9

Letak Safe Area atau Area Aman Yang Terlihat Di Semua Perangkat


Nah untuk area aman adalah area yang harus kamu isi dengan konten tulisan atau info yang akan kamu pajang, perlu diketahui jika kamu meletakan info diluar area aman maka kemungkinan banner kamu akan terpotong di beberapa perangkat.
  1. Ukuran Minimal gambar banner 2048x1152 px
  2. Area aman minimum untuk konten teks dan logo 1546x423 px. Gambar besar dapat terpotong di perangkat tertentu.
  3. Lebar maksimal 2560x423 px. Lebar ini akan membuat area aman akan selalu terlihat di semua perangkat.
  4. Size gambar header harus berukuran 1mb atau lebih

Kumpulan Gambar Banner Channel Youtube Free Fire

Nah sekarang saya akan memberikan beberapa template atau banner untuk backgroud channel youtube free fire terbaik. Tentunya sudah saya sesuaikan sesuai pedoman banner youtube, silakan kalian download filenya dibawah ini:

Cara Menambahkan Banner Channel Youtube

    1. Buka Browser dan login youtube (Jika pada HP silakan ubah ke mode desktop)
    2. Pada menu, silakan pilih channel saya
    3. Bagi channel baru silakan klik tambahkan header yang ada di bagian atas layar.
    4. Bagi channel yang ada, kamu hanya perlu mengarahkan kursor atau klik pada banner yang ada dan klik edit header channel.
    5. Upload gambar yang akan dijadikan header channel
    6. Nanti akan ada pratinjau banner di 3 perangkat, jika pass silakan klik pilih atau select
Oke mungkin cukup sekian yang bisa saya sampaikan mengenai Kumpulan Gambar Banner Channel Youtube Free Fire 2048x1152 Terbaik, semoga bermanfaat.

Posting Komentar untuk "Kumpulan Gambar Banner Channel Youtube Free Fire 2048x1152 Terbaik"

close